MEDAN : PTPN IV memberikan bantuan beasiswa kepada siswa 
SD, SMP dan SMA melalui program Bina Lingkungan perusahaan. Bantuan yang
 diberikan bukan merupakan bantuan sosial, namun lebih jauh lagi untuk 
membangun bangsa melalui pengembangan sumber daya manusia khususnya di 
bidang pendidikan, agar para siswa-siswi memiliki karakter yang baik. 
Demikian
 disampaikan Direktur Perencanaan dan Pengembangan Usaha Memet 
Wiramihardja, seusai memberikan bantuan beasiswa kepada 2.379 siswa yang
 berasal dari SD, SMP dan SMA di lingkungan Unit Usaha PTPN IV dan bukan
 berasal dari anak karyawan, Rabu 12 September 2012 di Wisma Sitalasari 
Bah Jambi.
PTPN IV melalui program PKBL dan CSR nya ingin hidup 
berdampingan bersama masyarakat sekitar. Memang pendidikan merupakan 
kebutuhan dasar manusia, namun yang lebih penting lagi pembangunan 
karakter setiap insan, agar ke depan pembangunan bangsa dapat berjalan 
sesuai dengan harapan kita semua.
Kepada siswa yang menerima 
bantuan, Memed Wiramihardja mengharapkan supaya dibicarakan kepada 
orangtua masing-masing bahwa bantuan dari PTPN IV hanya dimanfaatkan 
untuk pendidikan dan tidak untuk yang lain. Pendidikan itu sangat 
penting tapi pembangunan karakter jauh lebih dahsyat lagi manfaatnya, 
karena nilai kebaikan dan kebenaran yang paling diutamakan. 
Bagi
 yang menerima bantuan diharapkan lebih giat lagi belajar, ke depannya 
supaya lahir pemimpin-pemimpin bangsa ini yang bisa menciptakan 
kemakmuran dalam keadilan dan adil dalam kemakmuran.
Sementara 
mewakili Kadis Pendidikan Simalungun, mengucapkan terimakasih kepada 
PTPN IV, karena telah menyisihkan sebagian laba perusahaan untuk 
kepentingan masyarakat sekitar melalui dunia pendidikan. Membangun 
karakter seperti apa yang diharapkan Direksi PTPN IV merupakan tanggung 
jawab kita bersama, jika di sekolah peran guru juga sebagai orangtua 
siswa, dan kalau di rumah peran orangtua juga sebagai guru bagi 
putra-putrinya.
Jalinan kerja sama antara Dinas Pendidikan, Guru 
serta orangtua siswa perlu lebih ditingkatkan lagi dan diharapkan ke 
depan bantuan beasiswa juga dapat diberikan kepada guru-guru yang 
berprestasi.
Kepala Bagian PKBL R Triawarman dalam laporannya 
mengatakan bahwa bantuan beasiswa diberikan kepada 1.222 siswa SD 
senilai Rp420.000,- per siswa/tahun, 685 siswa SMP senilai Rp480.000,- 
dan 472 siswa SMA senilai Rp540.000,-, dengan total bantuan sejumlah 
Rp1.096.920.000 (siaran pers)/Eksp

 sudah lihat yang ini (klik aja)?
 sudah lihat yang ini (klik aja)? 
 
 
 
