Quote:
dokumentasi "VERSI" elektronik-ku ini bermaksud membiasakan menggunakan " LESS PAPER " ,serta "PENGHORMATAN ATAS KEBEBASAN BERPENDAPAT,BEREKSPRESI,& BERKREASI," utk menyampaikan informasi,dalam "AKTIVITAS HARIAN".. beberapa "ada" yang dikutip dari berbagai sumber yang *inspiratif* jika ada yg kurang berkenan mohon dimaklumi,jika berminat utk pengembangan BloG ini silahkan kirim via email. mrprabpg@gmail.com...Thank's All Of You

running text

Search This Blog

sudah lihat yang ini (klik aja)?

Friday, September 28, 2012

Sumsel Kembangkan Industri Kreatif Biji Karet

PALEMBANG : Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sumatera Selatan mengembangkan industri kreatif pemanfaatkan biji karet menjadi tepung sejak sebulan terakhir.
"Biji karet bisa dijadikan tepung berdasarkan hasil uji coba beberapa mahasiswa Universitas Sriwijaya beberapa waktu lalu," kata Kepala Bidang Industri Kecil dan Menengah Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sumsel Afrian Joni di Palembang, Jumat 28 September 2012.
Karena itu katanya pemerintah daerah sangat tertarik mengembangkannya dan telah memberikan bantuan berupa mesin penghancur.

Ia menjelaskan, ide awal itu bermula dari pelatihan kewirausahaan yang dilakukan Disperindag Sumsel.

"Dalam pelatihan itu diundang puluhan mahasiswa Unsri yang sedang mengerjakan tugas akhir, ternyata beberapa diantaranya telah memiliki rencana mengembangkan usaha pengolahan biji karet," katanya.

Industri kreatif yang berbasis pada kemampuan Sumber Daya Manusia itu diharapkan dapat mensejahterakan masyarakat dan mengomptimalkan kekayaan alam di Sumsel.

"Biji karet itu bisa diubah menjadi tepung dan minyak dengan terlebih dahulu dilakukan proses pemisahan sianida dengan menggunakan sebuah alat. Pemerintah daerah akan mendukung pengembangannya dan siap memberikan bantuan peralatan hingga pemasaran," katanya.

Industri kreatif itu dapat dikembangkan di beberapa kabupaten kota di Sumsel mengingat perkebunan karet merupakan komoditas utama daerah.

"Sementara ini baru dikembangkan di Kabupaten Banyuasin, ke depan akan dikenalkan di Muaraenim, dan Prabumulih," ujarnya.

Pemanfaatan biji karet itu menjadi keuntungan tersendiri mengingat petani memang diharuskan mengumpulkannya agar tidak tumbuh di lahan.

"Dalam satu areal perkebunan karet, hanya seperempatnya yang bisa dijadikan bibit. Selebihnya harus dipungut dan dibuang, daripada tersia-siakan akan lebih baik jika dimanfaatkan," katanya.

Sumsel fokus mengembangkan Industri Kecil dan Menengah, dan diantaranya industri kreatif.(antara)
/Eksp

cari apa aja di OLX

Sponsor By :

TEMBAKAU DELI

Hobies

Momentum