JAKARTA - Perdagangan Indeks Harga Saham Gabungan  (IHSG) sore ini tercatat aman berada di lajur hijau. Kendati bursa Asia  terpantau bergerak mixed, namun sektor perkebunan dalam negeri menyokong penguatan IHSG.
Nilai  transaksi sore ini tercatat 
sebesar Rp3,41 triliun dengan volume  perdagangan sebanyak Rp2,9 miliar. Di mana 121 saham menguat, 103 saham  melemah, dan 84 saham terpantau stabil.
IHSG Rabu (30/11/2011)  terpantau menguat 27,31 poin atau setara 0,74 persen ke posisi 3.715,08.  Sementara indeks LQ45 naik 4,47 poin ke 657,05, serta Jakarta Islamic  Index (JII) naik 0,78 poin ke 519,29.
Beberapa sektor terpantau  menguat, di mana penguatan tertinggi dipimpin dari sektor perkebunan  yang menguat 20,64 poin, sektor konsumer yang menguat 20,31 poin, dan  sektor infrastruktur naik 12,27 poin.
Saham-saham yang menguat di  antaranya PT Gudang Garam Tbk (GGRM) naik Rp2.150 ke Rp64.750, PT Elang  Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) naik Rp700 ke Rp3.650, serta PT Astra Agro  Lestari Tbk naik Rp600 ke Rp22.400.
Kemudian saham-saham yang  melemah di antaranya yakni PT United Tractors Tbk (UNTR) turun Rp1.050  ke Rp23.350, PT Dian Swastatika Sentosa Tbk (DSSA) turun Rp450 ke  Rp11.750, dan PT Harum Energy Tbk (HRUM) turun Rp300 ke Rp6.700.  (ade)OZ

 sudah lihat yang ini (klik aja)?
 sudah lihat yang ini (klik aja)? 
 
 
 
 
No comments:
Post a Comment